Thursday, February 11, 2010

permainan KING? cocok buat outdoor game!

Garda Kencana sudah terkenal dengan merk kartunya. Pasti kita juga suka memainkannya. kadang main Cap Sa yang dimana2 beda peraturannya, Poker yang kata ini itu beda2 yang intinya sama kaya Cap Sa, kadang NgeCus yang artinya Cap Sa juga.

Dari pada pusing mending kita main King.
jadi begini.. kartu diacak-acak ditengah arena pertandingan.
Tentukan "punishment" yang akan dijalankan, contohnya push up 2x, sit up 3x atau bisa juga minum bir satu sloki. Setelah ditentukan punishmentnya, satu per satu mengambil kartu secara bergantian menurut urutan putaran.
Masing2 kartu yang diambil ada efeknya.
"Ace": Adalah kartu "As for you" yang artinya si pengambil kartu dapat menjalankan punishment dalam jumlah yang dia inginkan dan peserta lain harus mau tidak mau mengikuti melakukan punishment sesuai jumlah yang dilakukan pengambil kartu.
"2": Artinya "Two for Colony", jadi si pengambil kartu dapat menentukan koloninya (teman sependeritaan), jika ada punishment yang dikenakan pada koloni dan atau pada sipengambil kartu maka keduanya harus melakukan punishment.
"3": "Three for me", silahkan dengan senang hati melakukan punishment untuk sipengambil kartu sendiri.
"4": Yaitu "Four for Earth", artinya semua peserta harus berlomba-lomba menepukkan kedua tangannya kelantai/tanah, Siapa yang paling lambat silahkan melakukan punishment.
"5": "Five for Men", Semua peserta laki-laki melakukan punishment.
"6": "Six for Chick", Semua peserta perempuan melakukan punishment.
"7": Kartu ini memiliki arti "Seven for Heaven", artinya semua peserta harus berlomba-lomba melambaikan kedua tangannya keatas, Siapa yang paling lambat silahkan melakukan punishment.
"8": Ini dia kartu yang sangat berbahaya, yaitu "Eight for dare", Si pengambil kartu bebas menunjuk 1 orang dari peserta untuk melakukan apa saja yang disuruh dari si pengambil kartu.
"9": "Nine for brand" adalah Si pengambil kartu menyembutkan sebuah merek dari sebuah jenis barang dan kemudian peserta disebelahnya berdasarkan urutan putaran harus menyebutkan merek lainnya dari jenis barang yang sama, terus begitu sampai ada yang tidak bisa menyebutkan merek lain dari jenis barang tersebut. Peserta diberi waktu 5 detik, jika tidak bisa silahkan melakukan punishment. (Merek disini contohnya "Asus, Toshiba, HP, Acer" yang merupakan merek dari jenis notebook).
"10": "Ten for suffix" artinya Si pengambil kartu menyembutkan sebuah kata dan kemudian peserta disebelahnya berdasarkan urutan putaran harus menyebutkan kata yang berakhiran tersebut, terus begitu sampai ada yang tidak bisa menyebutkan kata yang berakhiran tersebut. Peserta diberi waktu 5 detik, jika tidak bisa silahkan melakukan punishment. (Akhiran kata disini dihitung dari 1 konsonan dan 1 vokal contohnya "babi", maka "bi" yang menjadi akhirannya, jika ada 2 konsonan seperti "maling" maka "ing" yang jadi akhirannya karena dihitung hingga vokalnya).
"Jack": "Jack for metal" Seluruh peserta menunjukan jari kelingking, telunjuk dan jempolnya (yang artinya memiliki 3 nyawa), Si pengambil kartu menyebutkan salah satu ciri-ciri dari peserta dan jika ciri-ciri tersebut dimiliki oleh peserta, maka nyawa dari peserta berkurang. dan kemudian peserta disebelahnya berdasarkan urutan putaran harus menyebutkan ciri-ciri lainnya yang lain dan tidak boleh identik. Siapa peserta yang nyawanya habis harus melakukan punishment.
"Queen": "Queen for Stranger", Artinya Si pengambil kartu menjadi orang asing yang harus diacuhkan, siapa yang menanggapi omongan dari si Orang Asing tersebut harus melakukan punishment, jabatan orang asing tersebut berlaku hingga muncul kartu queen lagi dan akan berpindah ke pengambil kartu yang baru.
"King": "King for King", akan menjadi raja dan dapat memerintah semua peserta dalam bentuk perintah yang dapat dilakukan sambil melakukan permainan. (Misalnya: main sambil berdiri atau main sambil angkat kaki satu dan lain-lain).
Begitu terus dilakukan hingga kartu diarena habis. Lakukan lagi hingga ada pemain yang tidak kuat lagi melakukan punishment.

Permainan ini akan seru jika dilakukan di outdoor.
Try it, it's fun.

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, because your comment make me fell happier.

Website counter [Close]