Wednesday, June 9, 2010

Kamar Mandi "ala" Causarina

Rajin Pangkal Pandai, Hemat Pangkal Kaya, Bersih Pangkal Sehat, akan tetapi tidak semua itu benar. Salah satu contohnya adalah anak-anak Causarina yang kotor dimana mereka jarang sekali membersihkan kamar mandi kosan tercinta mereka dan anehnya lagi mereka sehat dan tidak pernah sakit. Maka Bersih Pangkal Sehat itu belum tentu!

Menurut wikipedia, Kamar mandi adalah suatu ruangan di mana seseorang dapat mandi untuk membersihkan tubuhnya. Kadang-kadang kamar mandi juga dilengkapi dengan wastafel (tempat cuci tangan) dan juga kakus. Kata yang dicetak tebal itu disinyalir merupakan kata-kata yang kurang tepat untuk anak-anak Causarina. Karena seharusnya mereka membersihkan Kamar Mandi mereka dahulu sebelum membersihkan tubuhnya.

Apa yang harus mereka lakukan?? Petama-tama seharusnya mereka membersihkan bak mandi mereka secara rutin dan berkala.

Kakus tempat duduk paling menyenangkan untuk merenung pun harus dibersihkan bagian untuk kakinya, karena jika tidak dapat menyebabkan kutu air dan mata ikan lho itu!

Disamping itu kita harus membersihkan dinding kamar mandi juga, karena kotoran akan menumpuk disana jika tidak dibersihkan!

jangan lupa membersihkan gayungnya juga, karena gayung adalah alat untuk mengambil air, kalo gayung kotor, air akan kotor juga!

Buang juga sampah-sampah yang ada ditempat sampah, jgn sampai kepenuhan karena akan menimbulkan bau tak sedap.

Demikian yang seharusnya dilakukan. Semoga dengan adanya ini dapat merubah kebiasaan Causarina yang sehat itu.

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, because your comment make me fell happier.

Website counter [Close]